Tampilkan postingan dengan label Visual Studio. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Visual Studio. Tampilkan semua postingan

Rabu, 03 Juni 2020

, , ,

Hello World C#

Memulai menulis program C#

Dalam menulis suatu program C# selalu ingat lima struktur dasar pada artike sebelumnya, karena bila ada salah satu struktur yang tidak ada maka kemungkinan besar terjadi error pada program kita 😲, namun untuk namespace biasanya setiap IDE akan otomatis menambahkannya pada kode kita.

Membuat Aplikasi Baru

Untuk membuat aplikasi baru pada Visual Studio, cukup klik "New Project..." pada halaman awal atau klik File > New > Project... pada menubar. Akan muncul sub window seperti berikut:

New Project

Pertama tama, pastikan kalian memilih Visual C# pada panel di sebelah kiri, kemudian pilih "Windows Forms Application" atau "Console Application" pada panel tengah. Saya sarankan untuk mencentang "Create directory for solution" agar lebih mudah mengelola file-file program apabila diperlukan. Terakhir, beri nama project sepertlunya dan tentukan lokasi penyimpanan file project. Tekan OK dan kita akan siap untuk membuat kode. 

Solution Explorer

Ketika membuat suatu project baru berarti kita telah membuat beberapa file sekaligus menggunakan Visual Studio pada lokasi yang telah kita pilih. Kalian dapat mengelola file dalam Visual Studio menggunakan panel Solution Explorer. Panel ini biasanya terletak di bagian kanan window Visual Studio. Apabila panel ini tidak tampak atau tertutup, kita selalu dapat menampilkan panel tersebut menggunakan menubar: View > Solution Explorer, atau shortcutnya CTRL + W, S.


Solution Explorer

Secara otomatis Visual Studio akan memberikan beberapa baris code sebagai berikut:


using System;
using System.Collections.Generic;
using System.Linq;
using System.Text;
 
namespace HelloWorld
{
    class Program
    {
        static void Main(string[] args)
        {
        }
    }
}

Terdapat beberapa komponen pada kode di atas:

  • static void Main, "Main" adalah suatu Method (metoda) yang akan dijalankan saat program dijalankan. Ini adalah titik awal dari semua program C#. Sedangkan static dan void adalah keyword yaitu kata-kata khusus pada visual studio yang akan dijelaskan pada tutorial-tutorial berikutnya. Jangan hiraukan kata-kata tersebut pada saat ini..

  • class Program. "Program" adalah nama dari class kita. Class adalah tempat dimana kita meletakkan konsep-konsep pemikiran kita. Kita dapat memberi nama class kita apa saja yang kita mau, biasanya suatu kata yang bermakna. Tetapi biarkan saja nama tersebut untuk saat ini.

  • Namespace, adalah istilah dari Microsoft yaitu suatu nama yang menampung banyak class. Kita mungkin tidak akan membahas mengenai namespace di sepanjang tutorial kita. Cukup biarkan saja kode program bagian ini.

  • Pernyataan using, empat baris pertama pada kode di atas menyatakan bahwa program kita akan menggunakan namespace yang disebutkan di situ. Kita tidak akan bermain dengan bagian ini dalam waktu dekat, jadi tidak perlu dipikirkan. Hampir selalu, kita biarkan saja bagian ini.

Orang yang bukan programmer mungkin tidak tahu, akan tetapi hampir setiap kali seorang programmer belajar bahasa pemrograman baru, ia akan mencoba menampilkan tulisan "Hello World" pada layar sebagai program pertamanya. Jadi, mari kita say hello sekarang 😁. Untuk menyelesaikan program Hello World kita, kita tambahkan dua baris kode ke dalam kurung kurawal static void Main seperti berikut:


static void Main(string[] args)
{
    Console.WriteLine("Hello World");
    Console.ReadKey();
}

Baris pertama Console.WriteLine("Hello World"); menampilkan tulisan Hello World ke Console (command prompt). Cukup dengan baris ini saja, program di atas sudah menjadi program Hello World. Akan tetapi apabila hanya dengan baris itu, window console akan tertutup secara otomatis setelah menampilkan tulisan "Hello World". Oleh karena itu kita tambahkan Console.ReadKey(); setelah baris hello world untuk menjeda program sehingga kita dapat melihat output pada console. Penting untuk diketahui bahwa perintah-perintah pada program dieksekusi baris per baris secara berurutan, sehingga perintah WriteLine akan dilaksanakan sebelum ReadKey. Setiap baris program pada C# diakhiri dengan tanda titik koma. Untuk menjalankan program, kita dapat melakukan:

  • Tekan tombol F5, atau

  • Klik tombol panah ke kanan berwarna hijau pada toolbar, atau

  • Klik Debug > Start Debugging pada menubar.

Visual Studio akan mengkompilasi (menerjemahkan source code program ke bahasa mesin) program dan akan muncul window command prompt pada layar dengan tulisan "Hello World" di dalamnya. Tekan sembarang tombol untuk keluar dari program.

Sekian untuk Pembuatan Program Hello World menggunakan bahasa C# kali ini, semoga bermanfaat 😀.

Continue reading Hello World C#
, ,

Tutorial Install Visual Studio IDE

Pada tutorial kali ini kita akan mencoba bagaimana cara menginstall Visual Studio 2019. Pada Versi ini, sangat mudah untuk menginstall IDE tersebut, hanya perlu memilih fitur apa yang dibutuhkan.
Sudah siap untuk menginstal?? Saya akan bimbing tiap langkahnya 😁

Langkah 1 - Pastikan Komputer Anda Siap Untuk Menginstall Visual Studio

Sebelum memulai untuk menginstal Visual Studio :
  1. Periksa persyaratan sistem. Persyaratan ini membantu Anda untuk mengetahui apakah komputer Anda mendukung Visual Studio 2019.
  2. Update Windows ke versi terbaru. Update ini memastikan bahwa komputer kita memiliki sistem keamanan terbaru dan komponen sistem yang diperlukan untuk Visual Studio.
  3. Restart PC . Restart ini berfungsi untuk memastikan instalasi apa pun yang tertunda atau Update agar tidak ada yang menghalangi saat instalasi Visual Studio
  4. Jangan lupa sisakan ruang kosong di harddisk 😂

Langkah 2 - Download Visual Studio

Selanjutnya download installer Visual Studio ini :
Download
kalian bisa memilih untuk menggunakan visual studio comunity, selain gratis fitur yang di dapat juga sama dengan professional ataupun enterprise


Langkah 3 - Instal Visual Studio

Jalankan file yang sudah di download tadi, untuk mulai menginstall Visual Studio 2019

  1. Dari folder download kalian, jalankan atau klik dua kali file bootstrapper yang sudah di download. contoh file bootstrappernya seperti ini :
    • vs_community.exe untuk Komunitas Visual Studio
    • vs_professional.exe untuk Visual Studio Professional
    • vs_enterprise.exe untuk Visual Studio Enterprise
  2. Klik Continue atau Lanjutkan jika ada pop up License Aggrement
    License Aggrement

Langkah 4 - Pilih Fitur

Setelah bootstrapper terinstall, kalian dapat menggunakannya untuk menyesuaikan instalasi kalian dengan memilih fitur yang Anda inginkan.

  1. Pada tab Workloads, pilih fitur yang kalian ingin install
    Workloads

    sebagai contoh, pilih "ASP.NET and Web Development". Maka akan terpilih editor default, yang mencakup lebih dari 20 bahasa, dapat membuka dan mengedit kode dari folder apa pun, dan source code control yang bisa terintegrasi.
  2. Setelah memilih workloads, kemudian klik install
    Setelah itu, Progress Bar akan muncul. Progress Bar ini bergantung dengan kecepatan internet kalian. karena installasi ini akan mendowonload resource secara online.

Langkah 5 - Individual Components (Opsional)

Jika Kalian tidak ingin menggunakan fitur Default Workloads untuk instalasi Visual Studio, atau kalian ingin menambahkan lebih banyak fitur untuk diinstal, kalian dapat melakukannya dengan menginstal atau menambahkan fitur pada tab Individual Components. Kemudian pilih apa yang kalian inginkan, dan ikuti petunjuknya.
Individual Components

Langkah 6 - Lokasi Installasi (Opsional)

Kalian dapat memilih untuk memindahkan download cache, SDK, dan lokasi tempat menyimpan Visual Studio ke lokasi yang kalian inginkan.
Installation Location

Sekian untuk Tutorial untuk menginstall Visual Studio 2019😀. Untuk artikel selanjutnya barulah kita masuk pembuatan program menggunakan bahasa C#
Continue reading Tutorial Install Visual Studio IDE